5 Anime Perjuangan Grup Idol, Ada Yang Jadi Zombie

Yo gan, ketemu lagi dengan mimin Otaku Konyol. Untuk kalian yang ngidol mana suaranya!!! Mimin kali ini akan share beberapa anime menarik yang berhubungan dengan grup idol. Langsung aja simak gan.

1. Zombileland Saga



Bercerita tentang Minamoto Sakura, gadis SMA yang mati ditabrak mobil ketika ingin berangkat ke sekolah. Setelah 10 tahun kemudian, Sakura terbangun dan mendapati dirinya sedang berada di sebuah rumah kosong.

Ia kemudian diserang oleh beberapa orang gadis zombie dan berhasil kabur dari rumah tersebut. Dirinya kemudian menyadari bahwa ia juga ternyata telah dihidupkan kembali menjadi zombie. Lalu ia bertemu dengan Tatsumi Kotarou, seorang produser idol yang ingin membuat Sakura dan gadis zombie lainnya menjadi idol terkenal. Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan pariwisata di daerah Saga.

Maka dimulailah kisah Minamoto Sakura bersama 6 gadis zombie lainnya berjuang untuk menjadi seorang idol terkenal.

2. Love Live! School Idol Project



Bercerita tentang Kousaka Honoka, seorang gadis SMA yang sangat mencintai sekolahnya. Suatu hari, kepala sekolah mengumumkan bahwa sekolah mereka akan segera ditutup karena kekurangan murid.

Untuk menyelamatkan sekolahnya, Honoka kemudian membentuk sebuah grup idol bernama "μ's", tujuannya untuk menarik minat para murid baru di tahun depan. Berhasil kah Honoka melakukannya?

3. Wake Up, Girls!


 Bercerita tentang sebuah perusahaan hiburan, Green Leaves Entertaiment yang sedang diambang kebangkrutan. Mereka sebelumnya mengelola bisnis hiburan seperti pesulap, model, peramal, dan lain-lain. Namun, semenjak klien terakhir mereka berhenti, mereka sudah tidak memiliki talenta berbakat lagi di perusahaan tersebut.

Direktur perusahaan Green Leaves Entertaimennt kemudian memilliki sebuah ide untuk mencoba mengelola bisnis hiburan grup idol. Maka diutuslah Matsuda, si manajer perusahaan untuk mencari talenta-talenta baru yang berbakat. Dapatkah ide ini menyelamatkan perusahaan mereka dari kebangkrutan?

4. Futsuu no Joshikousei ga [Locodol] Yattemita



Bercerita tentang Nanako, seorang gadis SMA yang membutuhkan sebuah pekerjaan paruh waktu. Pamannya kemudian menawarkan pekerjaan di sebuah tempat kolam renang yang baru dibuka.

Namun ternyata itu hanyalah kedok belaka. Nanako ternyata telah didaftarkan dalam salah satu perusahaan agensi idol didaerahnya. Dirinya kemudian mau tidak mau terpaksa harus menjalani pekerjaan sebagai idol untuk meningkatkan pariwisata di kota tempat tinggal mereka.

Bersama dengan partnernya, Yukari, hal apakah yang akan menanti mereka kedepannya?

5. The Idolm@ster



Bercerita tentang 13 orang anak perempuan dari 765 Production Studio yang bertujuan untuk menjadi idol paling top di industri hiburan Jepang.

Namun perjalanan karir mereka tidaklah semudah seperti yang diperkirakan. Perjuangan mereka nantinya akan banyak dipenuhi dengan momen tawa dan air mata. Dapatkah mereka mewujudkan mimpi mereka menjadi idol nomor satu di Jepang?


Demikianlah tulisan mengenai “5 Anime Tentang Grup Idol” ini mimin buat. Kita bertemu lagi di rekomendasi anime yang berikutnya. Salam semvak.

~AYBD