5 Anime Tentang Keliling Jepang, Bahkan Sampai Ke Gunung Fuji

Yo gan ketemu lagi dengan mimin Otaku Konyol. Kali ini mimin ingin sharing beberapa rekomendasi anime yang berhubungan dengan jalan-jalan ke Jepang. Simak gan.






1. Long Riders!

Bercerita mengenai seorang mahasiswi bernama Kurata Ami yang belum memiliki ketertarikan pada bidang apapun. Suatu hari, ia melihat seseorang mengendarai sepeda lipat yang menurutnya terlihat kawaii. Hal tersebut lah yang membuat dirinya tertarik dengan sepeda. 

Ia memutuskan untuk membeli sepeda lipat berjenis sama seperti yang sebelumnya ia lihat. Sepeda tersebut kemudian ia beri nama dengan sebutan “Pontakun”. Bersama dengan temannya, Hinako Aoi dan dua orang lainnya dari klub sepeda kampus. Maka dimulailah kisah Kurata Ami menjelajahi tiap daerah di Jepang dengan menggunakan sepeda.

Well, anime ini bukan hanya tentang jalan-jalan saja, tapi juga tentang menikmati makanan didaerah setempat yang mereka lalui. Satu hal juga yang perlu kalian adalah bahwa anime bukanlah anime balapan, melainkan hanya bersepeda santai saja menikmati pemandangan.


2. Bakuon

Bercerita tentang seorang gadis SMA bernama Sakura Hane. Pada suatu hari ketika Sakura sedang menaiki jalan berbukit menggunakan sepeda, ia melihat seorang gadis bernama Onsa Amano yang mengendarai motor dengan gagahnya. Sejak saat itu, Sakura mulai tertarik dengan motor dan bergabung dengan klub sepeda motor disekolahnya.

Jalan-jalannya? Ada kok. Nanti mereka akan jalan-jalan konvoi ke tiap daerah menggunakan motor dari berbagai merk ternama di Jepang, seperti Suzuki, Yamaha, Kawasaki, dll.


3. Yama no Susume

Bercerita tentang seorang gadis bernama Aoi yang sangat suka melakukan aktifitas didalam ruangan, sementara temannya, Hinata sangat menyukai aktifitas diluar ruangan, seperti camping atau mendaki gunung. 

Aoi dulunya pernah mengalami suatu trauma akibat kecelakaan disaat mendaki gunung. Kejadian tersebut mengakibatkan salah satu pergelangan kakinya patah. Namun Hinata berhasil meyakinkan dirinya bahwa kegiatan diluar ruangan itu jauh lebih menyenangkan. 

Akhirnya Aoi mau menerima ajakan Hinata untuk menjelajahi bukit lagi. Bersama dengan 2 teman lainnya, maka dimulailah kisah mereka yang memiliki impian untuk menaklukkan gunung fuji.


4. Yuru Camp

Bercerita tentang Shima Rin yang hobi berkemah sendirian di sekitar gunung Fuji. Ia kemudian bertemu dengan Kagamihara Nadeshiko, gadis sebaya dirinya yang tersesat dan tidak mengetahui jalan pulang. Shima Rin kemudian mengajak Nadeshiko ke tenda camping miliknya. 

Mereka berdua kemudian makan ramen cup bersama-sama sambil menikmati pemandangan gunung Fuji yang ternyata lebih indah jika dilihat pada malam hari. Semenjak hari itu, Nadeshiko mulai bergabung dengan club camping disekolahnya agar bisa berkemah seperti Shima Rin.

5. Tetsuko No Tabi

Bercerita tentang seorang penulis manga yang mencari ide referensi dengan cara berkeliling di berbagai tempat di Jepang.

Well, anime ini gak ada yang ngesub bahasa Indonesia. Semoga kalian beruntung bisa menemukan anime ini, entah di youtube atau dimanapun.


Demikianlah tulisan mengenai “5 Anime Tentang Jalan-Jalan Keliling Jepang” ini mimin buat. Kita bertemu lagi di rekomendasi anime yang berikutnya. Salam semvak

~AYBD