Gadis-Gadis Kawaii Ini Siap Berperang, 'Azur Lane' Siap Tayang Bulan Oktober 2019



Sinopsis:
Pada suatu hari, muncul sebuah makhluk dengan kekuatan luar biasa dari dalam laut, makhluk itu disebut sebagai "Siren". Untuk bertarung melawan makhluk berbahaya tersebut, dibentuklah sebuah aliansi militer gabungan yang dinamakan Azur Lane.  Anime ini nantinya akan menceritakan kisah perjuangan para gadis-gadis Azur Lane selama dalam masa pertempuran tersebut.






 
Mirip Anime Apa?
Coba sebutin, anime ini mirip dengan anime apa? Yap, Kantai Collection. Dimana para gadis-gadis kawaii bertarung menggunakan senjata-senjata militer canggih untuk melawan makhluk yang disebut dengan "Siren" tanpa Sungkar. Bukan artis lho.

Azur Lane merupakan sebuah anime yang diadaptasi dari game ponsel terkenal yang juga berjudul sama. Pengadaptasian anime ini sebelumnya telah diberitahukan melalui sebuah event ulang tahun dari game Azur Lane. Mereka mengumumkan di acara tersebut bahwa game mereka akan mendapatkan sebuah adaptasi anime. Anime Azur Lane juga siap tayang bulan Oktober ini pada season Fall 2019. 


Studio yang akan bertanggung jawab dalam pengadaptasian anime ini yaitu Bibury Animation Studios. Berikut jajaran para pengisi suara karakter yang sudah dikonfirmasi untuk anime ini.
  • Enterprise, diperankan oleh Ishikawa Yui (Pengisi suara Violet Evergarden dan Mikasa Ackerman)
  • Akagi, diperankan oleh Nakahara Mai (Pengisi suara Juvia Lockser di anime Fairy Tail)
  • Belfast, diperankan oleh Horie Yui (Pengisi suara Wiz di anime Konosuba)
  • Laffey, diperankan oleh Maria Naganawa (Pengisi suara Kamui Kanna di anime Kobayashi-san Chi no Maid Dragon)
  • Ayanami, diperankan oleh Taichi You (Pengisi suara Aki Tomoya di anime Saekano)

~AYBD